Menjadi Garda Terdepan Peduli Laut, Inggris Menjadi Anggota ORRAA

- 13 Juni 2021, 15:48 WIB
 Menjadi Garda Terdepan Peduli Laut, Inggris Menjadi Anggota ORRAA
Menjadi Garda Terdepan Peduli Laut, Inggris Menjadi Anggota ORRAA /

 

SRAGEN UPDATE - Ekosistem laut semakin terancam dari hari ke hari akibat sampah atau perbuatan tangan-tangan tak bertanggung jawab.

Namun, banyak Negara dan komunitas-komunitas lingkungan mulai sadar.

Salah satu Negara tersebut adalah Inggris, Inggris melalui Aliansi Laut Global memimpin target global "30by30".

Untuk melestarikan sedikitnya 30 persen lautan dan daratan dunia pada 2030, yang telah disepakati oleh para menteri iklim dan lingkungan hidup Kelompok Tujuh (G7).

Baca Juga: Menlu dan Pakar desak pembahasan CoC Laut China Selatan


Perlindungan Inggris terhadap lingkungan tercermin saat Menteri Lingkungan Kerajaan Inggris Raya George Eustice mengatakan Inggris adalah pemimpin global dalam perlindungan laut.

Dan Inggris memimpin secara internasional untuk menjamin laut yang sehat dan berkelanjutan.

Selain itu, Inggris juga telah meluncurkan rencana untuk meningkatkan perlindungan bagi perairannya melalui skema percontohan untuk menetapkan situs laut di negara itu sebagaiKawasan Laut yang Sangat Dilindungi”.

Larangan akan ditetapkan bagi semua kegiatan yang dapat merusak satwa liar atau habitat laut di kawasan tersebut.

Baca Juga: Masker dan Face Shield Menumpuk Sebabkan Pencemaran Laut di Spot Selam Populer Filipina

Peran Inggris tidak main-main, negara juga semakin meningkatkan perannya sebagai pemimpin global dalam perlindungan laut dengan beralih menjadi anggota penuh di Ocean Risk and Resilience Action Alliance (ORRAA).

ORRAA adalah sebuah aliansi yang menyatukan sektor keuangan, pemerintah, serta organisasi nirlaba untuk merintis cara inovatif dalam mendorong investasi ke ekosistem penting.

Seperti terumbu karang, hutan bakau, padang lamun, lahan basah, dan pantai yang menyediakan solusi berbasis alam untuk membangun ketahanan terhadap perubahan iklim.

Menunjukkan perannya di Indonesia yang notabeneya adalah wilayah perairan.

Baca Juga: Tips Jajan Makanan Tetap Terjaga Kebersihan dan SehatBaca Juga: Tips Jajan Makanan Tetap Terjaga Kebersihan dan Sehat

Duta Besar Inggris untuk Indonesia dan Timor Leste Owen Jenkins mengatakan Indonesia memiliki kehidupan laut dan laut yang luar biasa, serta tingkat keanekaragaman ikan terumbu karang tertinggi di dunia.

Owen mengungkapkan bahwa Indonesia telah menunjukkan kepemimpinan dalam isu kelautan, misalnya dengan menjadi tuan rumah konferensi Our Oceans pada 2018, dan dengan membentuk Archipelagic and Island States Forum, yang Inggris adalah salah satu anggotanya.***

Editor: Ayu Ningrum Asiyah

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x