Kesuksesan PPKM Darurat Ditentukan Oleh Partisipasi Masyarakat, DPR RI Siap Membantu

- 2 Juli 2021, 16:00 WIB
Ketua DPR RI Puan Maharani.
Ketua DPR RI Puan Maharani. /Foto: Dok. DPR RI.

SRAGEN UPDATE – Jumat, 2 Juli 2021, perihal tentang keputusan presiden Joko Widodo yang telah menetapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat mulai 3 hingga 20 Juli 2021 untuk wilayah pulau Jawa dan Bali, telah diputuskan.

Akan tetapi, nyatanya keputusan penetapan PPKM tersebut menimbulkan polemik di dalam masyarakat.

Salah satunya yaitu penolakan oleh Kelompok Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang menolak penetapan kebijakan PPKM oleh presiden Joko Widodo tersebut.

Itulah sebabnya, menanggapi hal tersebut, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, Dr. (H.C) Puan Maharani, melalui pernyataan tertulisnya mengatakan, bahwa kesuksesan PPKM di Indonesia ditentukan oleh partisipasi masyarakat.

Baca Juga: 4 Prestasi Membanggakan Ki Manteb Sudarsono Semasa Hidupnya

“Ketegasan pemerintah serta peran dan partisipasi masyarakat sangat menentukan kesuksesan PPKM Darurat. Maka, pemerintah harus memberi bantuan agar masyarakat semakin tenang, dan semakin yakin bahwa kebijakan ini harus disukseskan demi pemulian dari Pandemi Covid-19,” ujar Puan melalui pernyataan tertulisnya. (2/07/2021).

Puan Maharani juga menegaskan, bahwa DPR RI akan ikut serta dalam mengawasi dan mendukung kebijakan pemerintah untuk mengatasi masalaha Pandemi Covid-19 yang menyerang Indonesia.

Baca Juga: Proning, Langkah Awal dalam Mengatasi Sesak Napas Ketika Isolasi Mandiri

“Keselamatan masyarakat adalah hal utama. DPR RI akan mendukung penuh setiap langkah pemerintah mengatasi pandemic ini. Semua kebijakan harus terukur, harus tegas. Yakinlah, kita pasti bisa melalui situasi darurati ini.” kembali Puan menambahkan.

Halaman:

Editor: Yesa Novianti Putri Ashari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah