Seluruh Daerah Indonesia Berada di Level 1 pada Perpanjangan PPKM, Berlaku Mulai Hari Ini

- 2 Agustus 2022, 10:50 WIB
Seluruh Daerah Indonesia Berada di Level 1 pada Perpanjangan PPKM, Berlaku Mulai Hari Ini
Seluruh Daerah Indonesia Berada di Level 1 pada Perpanjangan PPKM, Berlaku Mulai Hari Ini /PIxabay

SRAGEN UPDATE - Seluruh daerah baik dalam maupun luar Jawa dan Bali ditetapkan berstatus level 1 pada masa perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

Hal itu diungkapkan secara langsung oleh Dirjen Bina Administrasi Kewilayahan Kemendagri Safrizal ZA melalui pesan elektronik.

Menurutnya PPKM Level 1 ini berdasarkan pertimbangan para ahli dan kondisi faktual yang terjadi di lapangan.

Baca Juga: Harga BBM di Indonesia Masih Murah, Presiden Jokowi : Alhamdulillah Masih Kuat Subsidi

“Penetapan level 1 di seluruh Indonesia tentunya juga berdasarkan pertimbangan dari sejumlah pakar dengan mempertimbangkan kondisi faktual di lapangan," ujar Safrizal di Jakarta, dikutip Sragen Update.com dari ANTARA, Selasa, 2 Agustus 2022.

Safrizal mengungkapkan terjadinya kenaikan jumlah kasus Covid-19 memang benar adanya. Akan tetapi point utama yang perlu diperhatikan adalah terkait rendahnya tingkat ketirisan rumah sakit (Bed Occupation Rate/BOR).

“Hal ini menunjukkan fatality rate dari virus COVID-19 saat ini terkendali sehingga masyarakat tidak perlu panik tetapi tetap menjaga disiplin protokol kesehatan, khususnya di tempat tertutup dan tempat yang berpotensi menimbulkan kerumunan,” ujarnya.

Baca Juga: Tampil Solo di Lollapalooza, J-Hope: Saya Ingin Mengatakan Pada Diri Sendiri Bahwa Saya Bangga

Keputusan untuk kembali memperpanjang pelaksanaan PPKM di daerah di tengah pandemi merupakan upaya pemerintah agar pandemi tetap dapat terkendali.

Halaman:

Editor: Kiki Widayanti

Sumber: antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x