Selamat Tinggal LTMPT, Berikut 3 Jalur Seleksi Masuk Perguruan Tinggi Tahun 2023

- 12 September 2022, 12:13 WIB
Selamat Tinggal LTMPT, Berikut 3 Jalur Seleksi Masuk Perguruan Tinggi Tahun 2023
Selamat Tinggal LTMPT, Berikut 3 Jalur Seleksi Masuk Perguruan Tinggi Tahun 2023 /akun twitter@ltmptofficial/

 

SRAGEN UPDATE - Tahun 2023 mendatang LTMPT tak akan lagi membidangi urusan masuk perguruan tinggi bagi calon mahasiswa.

Hal ini diungkapkan LTMPT pada akun Twitter resmi milik mereka @ltmptofficial.

“Tugas LTMPT untuk mengantar calon mahasiswa Indonesia memilih prodi dan PTN sejak tahun 2018 telah selesai. Mohon maaf bila ada kekurangan dalam pelaksanaan seleksi selama ini. Semoga sukses Calon Mahasiswa Indonesia,” tulis LTMPT.

Perpisahan ini diisukan dengan bubarnya LTMPT, dan sontak langsung menarik perhatian netizen di Twitter untuk berkomentar.

Baca Juga: Cara Cek Jurusan di LTMPT untuk SMA, SMK, dan MA

Mereka banyak mengucapkan terima kasih pada LTMPT yang selama empat tahun ini mendedikasikan diri untuk membersamai perjalanan mahasiswa.

“Huwaaa kok sedihh. Terimakasih udah menemani hari-hari selama perjuangan ku hingga akhirnya aku masuk ke univ impian, yang dimana tiap hari selalu mantengin LTMPT, sorry juga kalo dulu sering banget aku sumpahin, aku hujat, hina, misuh-misuh karena web lemot, thank you Soo much,” tulis seorang netizen di Twitter.

“Terima kasih @ltmptofficial sudah menjadi lembaga yg sangat helpful dan informatif. Ranking sekolah yg anda update selalu menjadi yg  ditunggu2,” kata netizen lain.

“Makasih LTMPT for your hardwork all this time. See u on when i see you~,” ucap netizen lain.

Halaman:

Editor: Medina Sylvia Riyanto

Sumber: Twitter / @ltmptofficial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah