5 Cara Tingkatkan Kekebalan Tubuh dan Tetap Sehat

- 14 Juni 2021, 10:28 WIB
tips menjaga kekebalan tubuh agar tak mudah terserang penyakit
tips menjaga kekebalan tubuh agar tak mudah terserang penyakit /Bru-No/

SRAGEN UPDATE - Kekebalan tubuh adalah hal yang wajib dijaga saat ini. Hal itu karena penyebaran Covid-19 memang masih sangat masif.

Ada sejumlah hal yang tentu bisa dilakukan untuk menjaga diri dari virus tersebut. Selain mematuhi protokol kesehatan, berikut hal lainnya yang bisa dilakukan.

1. Rutin Olahraga dan Jaga Pola Tidur

Kekebalan tubuh dapat terjaga salah satunya karena berolahraga. Tak hanya itu, pola tidur yang baik pun dapat sangat memengaruhi kondisi kesehatan.

Maka, pastikan pula menghindari kebiasaan begadang jika memang tidak ada hal yang mendesak. Sebab, kebiasaan itu hanya akan menurunkan imunitas tubuh.

Baca Juga: Tips Jajan Makanan Tetap Terjaga Kebersihan dan Sehat

2. Meminum Madu

Memiliki kandungan antibakteri dan antiseptik membuat madu menjadi sumber energi yang baik. Tidak mengherankan jika madu sangat memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.

Meski demikian, telitilah dalam membeli madu di pasaran. Hal itu karena ada banyak madu palsu yang justru mengandung gula yang sangat banyak.

Halaman:

Editor: Ayu Ningrum Asiyah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x