Resep Brownies Mini dengan Cetakan Cantik, Bahan Sederhana: Cocok untuk Ide Jualan di Bulan Ramadan

- 12 April 2022, 10:46 WIB
Resep Brownies dengan Bahan Sederhana: Cocok untuk Ide Jualan di Bulan Ramadan
Resep Brownies dengan Bahan Sederhana: Cocok untuk Ide Jualan di Bulan Ramadan /Tangkapan layar YouTube/Nana Majnun

SRAGEN UPDATE – Resep brownies mini dengan cetakan dan bahan sederhana ini sangat cocok untuk Anda yang ingin belajar membuat kue manis satu ini.

Resep brownies dengan bahan sederhana juga cocok untuk ide jualan di Bulan Ramadan karena menggunakan bahan-bahan dengan harga yang terjangkau.

Resep brownies dengan bahan sederhana dan terjangkau bisa Anda buat lalu Anda jual dengan harga yang tidak terlalu mahal.

Kue brownies ini juga bisa Anda jadikan camilan untuk menemani Anda minum teh hangat di sore hari karena rasanya yang manis dan lezat.

Baca Juga: Jadwal Imsak Malang, Batu dan Blitar Hari Ini 12 April 2022: Lengkap dengan Jadwal Sholat

Apa saja bahan-bahan untuk membuat kue brownies dengan bahan yang sederhana ini?

Anda tidak perlu khawatir dan takut gagal membuatnya karena caranya sangat mudah. Yuk, disimak!

Alat dan Bahan

Berikut alat dan bahan untuk membuat kue brownies mini dengan cetakan:

  1. 2 butir telur
  2. 3 sendok makan cokelat bubuk
  3. ½ sendok teh SP
  4. 50 gr cokelat batang
  5. 80 ml minyak goreng
  6. 7 sendok makan gula pasir
  7. 6 sendok makan tepung terigu protein sedang
  8. Vanili cair
  9. Baking powder
  10. Wadah dan alat untuk mengaduk atau membuat kue

Baca Juga: Konser BTS Permission To Dance On Stage Pekan Pertama di Las Vegas Sukses, Persembahan Spektakuler Bagi ARMY

Cara Pembuatan

Cara dan langkah untuk membuat kue brownies dengan bahan sederhana:

1. Letakkan cokelat batang dan minyak goreng, lalu lelehkan.

2. Lelehkan dengan di tim dengan air panas, sisihkan.

3. Di wadah lain, masukkan telur, gula, SP, dan vanili sebanyak ½ sendok teh dalam satu wadah.

4. Mixer semua bahan tersebut hingga teksturnya mengental.

5. Masukkan tepung terigu dan cokelat bubuk dalam adonan tersebut, saring bagian yang kasar.

Baca Juga: Resep Korean Flying Chicken Ala Chef Devina Hermawan, Ayam Goreng Nikmat Idola K-pop, Rasanya Kriuk Meresap

13. Tambahkan ½ sendok teh baking powder.

14. Mixer dengan kecepatan rendah hingga tercampur rata.

15. Masukkan adonan tepung, gula, dll (yang sudah dalam keadaan dingin) ke dalam adonan yang sedang di-mixer.

16. Mixer semua adonan dan bahan tersebut.

17. Saat sudah tercampur, aduk kembali dengan spatula hingga rata secara keseluruhan.

Baca Juga: Jin BTS dan CCO Hybe Tanggapi Kekhawariran Wamil, Lee Jin Young: BTS pun Mengalami Kesulitan

18. Siapkan cetakan kue (bentuk bebas), lalu oleskan cetakan dengan minyak goreng, tuangkan adonan.

19. Kukus selama 15-20 menit dengan api sedang.

Keluarkan brownies dari cetakan saat sudah matang. Kue brownies ini memiliki tekstur yang lembut dan rasa yang lezat.

Anda bisa menjual kue ini dengan wadah mika atau kotak plastik. Semoga sukses ya!***

 

Editor: Inayah Nurfadilah

Sumber: YouTube / Nana Majnun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x