Paket Obat Gratis Untuk Covid-19 Telah Diresmikan

- 19 Juli 2021, 13:28 WIB
Ilustrasi obat-obatan. paket obat gratis untuk covid-19 telah diresmikan pemerintah Indonesia.
Ilustrasi obat-obatan. paket obat gratis untuk covid-19 telah diresmikan pemerintah Indonesia. /Pixabay/EmilianDanaila/

SRAGEN UPDATE – Dilansir dari akun Instagram @jokowi Presiden Indonesia Joko Widodo resmi memulai program paket obat Covid-19 gratis pada Kamis, 16 Juli 2021.

Pada tahap awal, pemerintah membagikan 300 ribu paket bagi masyarakat terdampak di Pulau Jawa dan Bali, disusul 300 ribu paket serupa bagi di luar Pulau Jawa dan Bali.

Ada tiga jenis paket obat isolasi mandiri yang akan dibagikan yang masing-masing untuk tujuh hari.

Baca Juga: Siaga Jelang Idul Adha 2021, Berikut Perawatan Covid-19 Sesuai Tingkatan Gejala

Paket 1 berisi vitamin untuk warga dengan hasil swab PCR positif tanpa gejala (OTG).

Paket 2 berisi vitamin dan obat untuk warga dengan PCR positif dengan keluhan panas demam dan kehilangan penciuman.

Paket 3 berisi vitamin dan obat untuk warga PCR positif disertai keluhan panas dan batuk kering.

Bahkan Jokowi beserta tim jajarannya membagikan secara langsung pada malam hari di Kelurahan Sunter Agung, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara.

"Malam hari ini saya berada di Kampung Sunter Agung dalam rangka mengawali pemberian sembako kepada masyarakat," kata Jokowi

Halaman:

Editor: Nadya Rizqi Hasanah Devi

Sumber: Instagram @jokowi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah