Breaking News! Wakil Bupati Indramayu Lucky Hakim Mengundurkan Diri , Ini Penyebabnya

- 13 Februari 2023, 22:12 WIB
Tangkapan layar video di Medsos, Wabup Indramayu Lucky Hakim secara pribadi siap untuk memberikan klarifikasi kepada masyarakat yang diwakilkan oleh 50 Anggota DPRD Indramayu
Tangkapan layar video di Medsos, Wabup Indramayu Lucky Hakim secara pribadi siap untuk memberikan klarifikasi kepada masyarakat yang diwakilkan oleh 50 Anggota DPRD Indramayu /

SRAGEN UPDATE – Kabar mengejutkan datang dari Wakil Bupati Indramayu, Lucky Hakim.

Wakil Bupati Indramayu Lucky Hakim memutuskan mengundurkan diri sebagai Wakil Bupati Indramayu.

Kabar tersebut datang usai surat pengunduran diri Wabup Indramayu tersebut tersebar di media sosial.

Surat yang berkop surat Bupati Indramayu dan bernomor 132/3354/Tapem tertanggal 8 Februari 2023 ini, langsung ditandatangani oleh Lucky Hakim disertai cap basah.

Baca Juga: Gempa Bumi di Papua dan Fenomena Black Swan Earthquakes yang Merusak dan Membuat Cemas Masyarakat

Surat tersebut ditujukan kepada Pimpinan DPRD Kabupaten Indramayu, dengan ditembuskan kepada Mendagri, Gubernur Jawa Barat dan Bupati Indramayu.

Dalam surat tersebut, Lucky Hakim  memutuskan mengundurkan diri sebagai Wakil Bupati Indramayu periode 2021 – 2026, terhitung mulai dari tanggal 8 februari 2023 atau terhitung dari surat tersebut ditandatangani.

Dalam surat tersebut juga, Lucky Hakim mengungkapkan alasan pengunduran dirinya dikarenakan ketidakmampuan dirinya dalam mengemban tugas sebagai Wakil Bupati Indramayu.

Halaman:

Editor: Muhammad Emir Al-Azkiya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah