Polres Bangka Selatan Lakukan Pengecekan pada Beberapa SPBU untuk Antisipasi Praktik Kecurangan Tata Niaga

- 31 Maret 2024, 20:48 WIB
Polres Bangka Selatan Lakukan Pengecekan pada Beberapa SPBU untuk Antisipasi Praktik Kecurangan Tata Niaga
Polres Bangka Selatan Lakukan Pengecekan pada Beberapa SPBU untuk Antisipasi Praktik Kecurangan Tata Niaga /ANTARA/Ahmadi/

SRAGEN UPDATE - Kepolisian Resor (Polres) Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melakukan pengecekan di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU).

Polres Bangka Selatan melakukan pengecekan pada beberapa SPBU di Kota Toboali.

Hal tersebut dilakukan oleh Polres Bangka Selatan untuk mengantisipasi praktik kecurangan tata niaga bahan bakar minyak.

Hal ini disampaikan oleh Kapolres Bangka Selatan AKBP Trihanto Nugroho di Toboali.

"Kita mengecek dan memeriksa beberapa SPBU di Toboali untuk menghindari praktik kecurangan yang dilakukan petugas dengan memanfaatkan tingginya permintaan BBM masyarakat menjelang Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah," kata Trihanto seperti yang SragenUpdate.com kutip dari ANTARA.

Baca Juga: Tanpa Mixer dan Oven, Berikut 5 Macam Makanan yang Bisa Dibuat, Enak dan Pastinya Mudah

Sampai pada saat ini, Polres Bangka Selatan telah melakukan pengecekan di beberapa SPBU.

Pengecekan tersebut dilakukan pada SPBU nomor 24.331.99, SPBU nomor 24.331.71, SPBU nomor 24.331.130, SPBU nomor 24.331.134 dan SPBU nomor 24.331.154.

"Kita terjunkan unit Pidsus melakukan pengecekan ke sejumlah SPBU yang ada di Kecamatan Toboali, guna mengantisipasi adanya kecurangan menjelang mudik," ujarnya.

Trihanto menambahkan bahwa pengecekan tersebut dilakukan karena sudah ditemukannya beberapa kasus.

Halaman:

Editor: Inayah Nurfadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah