Kota Salatiga Sepi Saat PPKM Darurat, Patut Dicontoh!

- 5 Juli 2021, 18:22 WIB
Polres Salatiga Tutup Akses Masuk untuk Cegah Penyebaran Covid-19
Polres Salatiga Tutup Akses Masuk untuk Cegah Penyebaran Covid-19 /Humas Polri

SRAGEN UPDATE – Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat sudah diberlakukan pada 3 – 20 Juli 2021. PPKM ini berlaku untuk daerah Jawa dan Bali, termasuk di Kota Salatiga, Jawa Tengah.

PPKM darurat dikeluarkan karena melonjaknya kasus Covid-19 akhir-akhir ini. Kebijakan tersebut dikeluarkan Presiden Joko Widodo guna mencegah penyebaran virus Covid-19.

Untuk mematuhi kebijakan ini, beberapa daerah di Jawa dan Bali memberlakukan berbagai aturan, seperti penutupan jalan pada jam-jam tertentu, mendisiplinkan masyarakat untuk memperketat protokol kesehatan, dan pembatasan jumlah orang di tempat-tempat umum

Di Salatiga, Jawa Tengah pun memberlakukan hal yang sama. Pemerintah Kota setempat menutup sementara akses masuk ke kota baik dari arah Simpang Blotongan, maupun dari Tingkir. Penutupan ini dilakukan sebagai Gerakan Satu Hari di Rumah yang berlaku pada Minggu, 4 Juli 2021 pukul 07.00 – 16.00 WIB.

Baca Juga: Imbas PPKM Darurat, KAI Commuter Wajibkan Pengguna Memakai Masker Ganda hingga Ubah Jam Operasional

Gerakan tersebut patut diapresi, karena tidak ditemukannya warga Kota Salatiga yang berkerumun di jalanan. Hal tersebut dibuktikan dengan kondisi lalu lintas Salatiga yang lengang.

“Jalanan terpantau sepi dan lengang. Lalu lintas lancar di mana-mana, karena hampir tidak ada kendaraan yang lewat,” ujar Kapolres Salatiga, AKBP Rachmad Hidayat dilansir dari @suarajawatengah_id.

Karena penutupan sementara jalan masuk ke arah Salatiga, alternatif jalan melalui Jalan Lingkar Salatiga (JLS) untuk pengendara menuju arah Boyolali  dan Kabupaten Magelang.

Baca Juga: Kepala Dinas Pariwisata Kulon Progo Joko Mursito Menutup Sementara Objek Wisata Karena PPKM Darurat

Halaman:

Editor: Nadya Rizqi Hasanah Devi

Sumber: Instagram @suarajawatengah_id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x