Punya Banyak Sumber Daya yang Luar Biasa, Intip 3 Provinsi Baru di Papua Beserta Potensi Setiap Willayah

- 1 Juli 2022, 21:09 WIB
Ilustrasi 3 Provinsi Baru di Papua: Papua Tengah, Papua Selatan, dan Papua Pegunungan.
Ilustrasi 3 Provinsi Baru di Papua: Papua Tengah, Papua Selatan, dan Papua Pegunungan. /Pixabay/ Ady_Fauzan/

SRAGEN UPDATE – Indonesia kini ketambahan tiga provinsi baru yang ada di Papua, yaitu Provinsi Papua Tengah, Provinsi Papua Selatan dan Provinsi Papua Pegunungan.

Hal ini sesuai dengan Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat yang telah mengesahkan tiga Rancangan Undang-Undang (RUU) tentang Pembentukan Daerah Otonom Baru (DOB) menjadi Undang-Undang pada, Kamis, 30 Juli 2022.

Dengan disetujuinya keputusan tersebut, kini Indonesia resmi memiliki 37 provinsi baru yang 3 diantaranya ialah dari Papua.

Baca Juga: Pendaftaran Pengguna Subsidi BBM Pertalite dan Bio Solar Untuk Mobil Resmi Dimulai 1 Juli 2022

Punya banyak sumber daya yang melimpah, berikut 3 provinsi baru di Papua serta potensi masing-masing dari setiap wilayah dilansir SragenUpdate.com dari Berita Sukoharjo.

1. Provinsi Papua Tengah

Terdiri dari 6 kabupaten dengan Timika sebagai Ibukota.

- Kabupaten Mimika

Memiliki luas wilayah 21.693,51 km2 dengan 18 distrik, dengan potensi sumber dayanya yaitu mineral dan tambang yang besar.

- Kabupaten Paniai

Memiliki luas wilayah 8.045,25 km2 dengan 10 distrik, memiliki potensi sumber daya kabupaten ini berasal dari sektor kehutanan.

Baca Juga: Gugat Holywings Sebesar Rp35,5 Triliun, Pangeran Negara: Pihak Manajemen Harus Tanggung Jawab

- Kabupaten Dogiyai

Memiliki luas wilayah 7.052,92 km2 dengan 10 distrik, memiliki potensi sumber daya kabupaten ini yaitu pertanian dan peternakan.

- Kabupaten Deyiai

Memiliki luas wilayah 41.231,6 km2 dengan 5 distrik, memiliki potensi sumber daya kabupaten ini berasal dari sektor kehutanan.

- Kabupaten Intan Jaya

Memiliki luas wilayah 3.922 km2 dengan 6 distrik, memiliki potensi sumber daya kabupaten ini yaitu tambang emas.

- Kabupaten Puncak

Memiliki luas wilayah 8.055 km2 dengan 8 distrik, memiliki potensi sumber daya kabupaten ini yaitu pertanian dimana produksi terbesarnya yaitu ubi kayu dan peternakan.

Baca Juga: HUT Bhayangkara Ke – 76, Polres Magetan Akan Gratiskan Pembuatan SIM . Simak Ketentuannya

2. Provinsi Papua Selatan

Terdiri dari 8 kabupaten dengan Jayawijaya sebagai Ibukota.

- Kabupaten Jayawijaya

Memiliki luas wilayah 13.925 km2 dengan 40 distrik, potensi sumber daya kabupaten ini yaitu sektor pariwisata.

- Kabupaten Puncak Jaya

Memiliki luas wilayah 14.532 km2 dengan 26 distrik, potensi sumber daya kabupaten ini yaitu sektor kehutanan.

- Kabupaten Lanny Jaya

Memiliki luas wilayah 6.585 km2 dengan 39 distrik, memiliki potensi sumber daya kabupaten ini yaitu sektor pertanian dan kehutanan.

Baca Juga: Gaji ke-13 PNS dan Pensiunan Cair Hari Ini, Pemerintah Anggarkan Dana Lebih dari 30 Triliun

- Kabupaten Mamberamo Tengah

Memiliki luas wilayah 1.275 km2 dengan 5 distrik, dengan potensi sumber daya kabupaten ini yaitu sektor pertanian terutama jagung dan perikanan.

- Kabupaten Nduga

Memiliki luas wilayah 12.941 km2 dengan 8 distrik, dengan sumber daya kabupaten ini yaitu sektor peternakan dan perkebunan

- Kabupaten Tolikara

Memiliki luas wilayah 14.263 km2 dengan 46 distrik. Potensi sumber daya kabupaten ini yaitu sektor pertanian.

Baca Juga: Cara Turun Daya Listrik Simak Syarat dan Prosedur Pengajuannya

- Kabupaten Yahukimo

Memiliki luas wilayah 17.152 km2 dengan 51 distrik. Potensi sumber daya kabupaten ini yaitu perkebunan seperti kopi, buah merah dan sagu.

- Kabupaten Yalimo

Memiliki luas wilayah 3.568 km2 dengan 5 distrik. Potensi sumber daya kabupaten ini yaitu sektor kehutanan, peternakan dan perikanan.

3.Provinsi Papua Pegunungan

Terdiri dari 4 kabupaten dengan Merauke sebagai Ibukota.

- Kabupaten Merauke

Memiliki luas wilayah 45.071 km2 dengan 30 distrik. Karakteristik wilayahnya adalah dataran rendah dan rawa.

- Kabupaten Mappi

Memiliki luas wilayah 23.824 km2 dengan 15 distrik, dengan sumber daya kabupaten ini yaitu sektor pertanian dan perikanan.

- Kabupaten Asmat

Memiliki luas wilayah 23.746 km2 dengan 23 distrik, sumber daya kabupaten ini yaitu sektor kehutanan

- Kabupaten Boven Digoel

Memiliki luas wilayah 27.108 km2 dengan 20 distrik, sumber daya kabupaten ini yaitu sektor perikanan.***

Editor: Gorby Zumroni

Sumber: sukoharjo.pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah