Tidak Mau Tragedi Berdarah Kanjuruhan Terulang Lagi, Polri Buat Regulasi Pengamanan Kompetisi Olahraga

- 1 November 2022, 17:40 WIB
Tidak Mau Tragedi Berdarah Kanjuruhan Terulang Lagi, Polri Buat Regulasi Pengamanan Kompetisi Olahraga
Tidak Mau Tragedi Berdarah Kanjuruhan Terulang Lagi, Polri Buat Regulasi Pengamanan Kompetisi Olahraga /Foto: Instagram.com/ @infokanjuruhan/

SRAGEN UPDATE - Polisi Republik Indonesia (Polri) membuat regulasi terkait pengamanan kompetisi olahraga agar tragedi Kanjuruhan tidak terulang.

Regulasi tersebut berbentuk Peraturan Kepolisian (Perpol) yang nantinya akan dikeluarkan Polri buntut tragedi di Stadion Kanjuruhan, Malang.

Seperti yang sudah diketahui, pihak kepolisian dalam hal ini Polisi, sedang dikritik oleh berbagai kalangan terkait buruknya penanganan keamanan kompetisi olahraga.

Untuk itu, Perpol tentang pengamanan kompetisi olahraga akan segera diterbitkan.

Baca Juga: Bolehkah Istri Zakat ke Suaminya? Berikut Penjelasan Islam

Hal ini disampaikan langsung oleh Analis Kebijakan Madya bidang Operasi Sops Polri Kombes Pol Tri Admodjo Marawasianto.

"Saat ini telah selesai sinkronisasi dan harmonisasi di tingkat Kemenkumham," kata Tri Admodjo dalam laman resmi PSSI pada Senin, 31 Oktober 2022 lalu, dikutip dari Antara.

Tri Admodjo menegaskan Perpol akan mengatur tentang keamanan dan keselamatan pertandingan olahraga, termasuk sepak bola.

"Perpol tersebut telah selesai dan mengatur terkait regulasi keamanan dan keselamatan pertandingan," katanya.

Hal ini disampaikan oleh Tri Admodjo ketika rapat bersama Satuan Tugas (Satgas) Transformasi Sepak Bola Indonesia.

Halaman:

Editor: Inayah Nurfadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x